Rabu, 03 April 2019

Sinopsis My Stupid Boss 2 2019 Paling Super Kocak

Sinopsis My Stupid Boss 2 2019 Paling Super Kocak

PALAPATOTO - Sinopsis My Stupid Boss 2 2019, Sinopsis “My Stupid Boss 2” yang dibintangi Bunga Citra Lestari dan Reza Rahadian.
My Stupid Boss 2 tayang di bioskop, 28 Maret 2019.
Dilansir dari BeritaMimpi, Upi mengaku jika ia butuh waktu dua tahun untuk mengerjakan sekenario film ini.
Yang membuat penulisan skrip jadi lama karena ia harus mencari cerita yang lebih menarik dan berbeda dari sebelumnya.
“Kenapa lama? Jujur, saya bingung,”
“Setelah saya pikir-pikir, setelah (cerita film) yang pertama masalah berkutat di kantor, saya ingin yang beda, ada adventure dan action-nya,” tutur Upi.
Masih dilansir dari laman yang sama, Upi mengaku jika dirinya memang bukanlah tipe sutradara yang suka membuat cerita lanjutan alias sekuel.
“Saya sutradara yang enggak suka bikin sekuel. Saya bosanan banget orangnya,”
“Kalau mau buat yang kedua harus excited dulu, makanya sampai dua tahun,” ucap Upi.
“Buat saya, ngapain bikin yang kedua kalau hasilnya biasa-biasa aja,” imbuhnya.

Sinopsis My Stupid Boss 2

Diana (Bunga Citra Lestari) kembali dibuat pusing oleh kelakuan Bossman (Reza Rahadian).
Pabrik Bossman mengalami krisis akibat kekurangan karyawan.
Bossman berniat untuk mencari karyawan pabrik baru.
Mengajak serta Diana, Mr Kho, dan Adrian, Bossman akhirnya berangkat ke Vietnam.
Bukan Bossman namanya kalau tidak berulah.
Di Vietnam alih-alih mendapatkan karyawan, justru mereka mendapatkan masalah.
Akibat ulah Bossman, Diana cs mendapatkan masalah bertubi-tubi.
Seperti ngamuknya para calon pekerja pabrik di Vietnam, karena Bossman melanggar kesepakatan gaji.
Bossman dan Diana cs pun sempat ditahan polisi di Vietnam.
Tak hanya di Vietnam, pabrik di Kuala Lumpur (KL) juga tertimpa masalah.
Gangster mendatangi pabrik karena Bossman belum melunasi hutang.
Norahsikin dan Azahari pun yang menjaga pabrik di KL disandera gangster.
Mereka akan disandera sampai Bossman melunasi hutangnya.
Apakah Diana cs bisa memaafkan ulah Bossman kali ini?
Atau mereka sudah geram habis-habisan dan berencana melakukan sesuatu?
Saksikan di bioskop kesayangan anda, mulai 28 Maret 2019.
Film produksi Falcon Pictures ini berdurasi 90 menit.
Upi masih menjadi sutradara sekaligus penulis naskah.
Penulisan naskah My Stupid Boss 2 sendiri, diakui Upi memakan waktu dua tahun.
Dibintangi oleh Atikah SuhaimeMelissa Karim, dan tentunya Alex Abbad.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar